Selasa, 01 November 2011

Peran Keluarga dalam Perkembangan Kepribadian Anak

 Pengaruh lingkungan sangat peka terhadap perkembangan kepribadian anak . Maka dari itu peranan keluarga sangat penting ,
Fungsi keluarga yang berpengaruh besar pada perkembangan kepribadian diantaranya adalah fungsi sosial dan keagamaan. Keluarga sudah sewajibnya sudah mengenalkan agama dan aplikasinya kepada kehidupan masyarakat sejak dini kepada seorang anak. anak harus mengetahui bahwa diatas semua yang ada di dunia ini, ada suatu Ketuhanan, yang berkuasa atas alam semesta dan segala isinya. Agama penting untuk diajarkan kepada seorang anak agar pada saat dia dewasa, dia mengerti nilai moril yang ada di dalam agama. Agar anak itu paham bahwa seindependennya pun dia dalam lingkungan sosialnya, dia tidak dapat mengesampingkan orang lain yang mungkin mempunyai hak dan kewajiban yang sama dengan dirinya.
Fungsi sosial juga merupakan salah satu tanggung jawab yang dimiliki oleh orang tua khususnya, dan keluarga pada umumnya, untuk membentuk kepribadian seorang anak. Anak harus diajarkan
 bagiamana cara berkomunikasi secara baik dan benar. Bahasa tubuh, bahasa oral, ataupun gerakan yang pantas untuk digunakan dalam bersosialisasi haruslah dipelajari oleh seorang anak. Sopan santun yang berlaku di masyarakat dimana anak itu tinggal harus diberitahukan oleh keluarga kepada sang anak, agar pada nantinya anak tersebut tidak dijauhkan karena memiliki kepribadian yang buruk saat nantinya dia menghadapi masyarakat sekitar. Norma pun termasuk fungsi sosial yang harus ditanamkan keluarga kepada sang anak. Anak harus mengerti pada suatu sistem elemen masyarakat yang nantinya dia hadapi ada norma yang harus dipatuhi dan tidak dapat dilanggar.
Terlepas dari semua fungsi yang secara literal tertulis dalam berbagai liturgi, keluarga pun harus seimbang dan  harmonis .
Penanaman semua jenis pembentuk kepribadian kepada anak harus dilandasi oleh rasa cinta dan kasih sayang. Kondisi keluarga yang berantakan mungkin saja mempengaruhi kondisi mental seorang anak. Anak bisa menjadi minder, kurang ekspresif, dan sukar menyampaikan pendapat. Berbeda dengan anak yang menerima perhatian dan rasa kasih sayang dimana keluarga itu menjadi keluarga yang dinamis. Anak akan cenderung menjadi pintar, percaya diri, ekspresif, dan mudah untuk berinteraksi dengan orang di luar keluarganya.
Motivasi dan keberhasilan studi salah satunya di pengaruhi oleh lingkungan keluarga, apakah orang tua terlalu mementingkan disiplin atau memberikan kebebasan dari pada di siplin, ternyata keserasian atau keseimbangan keduanya sangat di perlukan ,untuk itu peranan keluarga dan lingkungan sangat penting dalam kepribadian anak  agar si anak bisa menjadi orang yang berguna bagi masyarakat dan keluarga .

Peranan orang tua yang di harapkan oleh anak adalah sebagai berikut .
1 . peranan ayah .
     ayah adalah kepala kelurga , maka dari itu ayah harus mempunyai sifat kepemimipinan yang baik ,
     dengan adanya ayah yang berkepemimpinan baik , maka si anak pasti akan mengikuti kepribadian si ayah yang berkepribadian baik .

2. peranan ibu ,
    ibu adalah seorang wanita yang sangat mulia , dia melahirkan kita , mengasuh kita hingga menjadi kepribadian yang baik ini  , ibu yang di harapkan pada si anak adalah mempunyai sifat yang tidak terlalu emosi klo berbeda pandapat pada si anak , agar si anak tidak emosian , dan juga ibu harus selalu menghargai pendapat si anak ,

banjir

Di indonesia kerap sekali terjadi bencana alam . Contohnya seperti banjir , banjir kerap terjadi dimana-mana . Hal ini terjadi karena ulah manusia sendiri yang tak kunjung iba , selalu membuang sampah di sungai , membangun bangunan-bangunan  tinggi di daerah resapan air dan membangun rumah di bantaran kali / sungai . Padahal itu adalah perbuatan yang sangat merugikan banyak orang , dan juga adanya pemerintah yang sangat lamban dalam mengatasi maalah ini .

Banjir sangat menjadi langganan untuk daerah jakarta . Apalagi saat hujan turun sangat deras , ini sangat merepotkan bagi masyarakat yang bertempat tinggal  di bantaran kali /sungai atau daerah resapan air dan juga ruas ruas jalan kota yang keberadaanya di daerah resapan air , ini sangat mengganggu masyarakat yang beraktifitas yang sebagaimana biasa nya  . Jakarta adalah kota metropolitan , yang seharusnya malu karena tiap musim hujan pasti kebanjiran . Maka dari  kita harus berbenah membenahi kota jakarta ini agar tidak terkena dampak banjir . Dengan upaya yang sering kita lakukanlah , misalnya jangan membuang sampah di bantaran kali/sungai . karena hal ini sangat merugikan buat orang lain .

Beberapa hal yang sudah pemerintah lakukan untuk membenahi kota jakarta ini dari bencana banjir adalah salah satunya dengan di bikinnya BKT (banjir kanal timur ) . BKT ini adalah sakah satu contoh upaya pemerintah untuk mengatasi banjir untuk wilayah jakarta timur dan sekitarnya . Dengan adanya BKT ini masyarakat bisa merasakan kelegaan yang biasanya tiap tahun mereka terkena banjir , dan akhirnya bisa tidak terkena banjir lagi . Dengan itu masyarakat  yang berada di sekitar BKT  harus menjaga kebersihannya agar tidak terkena dampak bencana  banjir  dan juga dampak bencana banjir ini bisa menimbulkan beberapa penyakit seperti misalnya gatal-gatal , diare  dan lain-lain .

Upaya yang harus kita lakukan agar tidak terkena banjir :
- jangan membuang sampah di bantaran kali/sungai .
- membuat lubang serapan air .
   contoh : menanam pohon pohonan sebagai daerah resapan air .
- mengeruk kali/sungai agar menambah daya tampung air .