Manusia adalah mahluk sosial ,
mahluk yang enggak bisa hidup tanpa bantuan orang lain. Setiap masing masing
orang pasti mempunyai teman , karena mempunyai teman itu sangat penting . Teman
itu banyak type nya tergantung dari kalian yang menganggapnya seperti apa ,
dengan kita mempunyai teman pasti hidup kita akan lebih berwarna dibandingkan
dengan orang yang tidak punya teman . Dengan mempunyai teman , secara tidak dipikirkan
wawasan , ilmu atau apapun pasti bertambah . Menurut saya pribadi janganlah
kalian memilih milih dalam berteman . Berteman boleh dengan siapa saja , asal
kita sendiri jangan sampai terbawa oleh arus-arus yang negative . Kalau kata
orang “Berteman lah dengan penjual minyak wangi agar kita kebagian wanginya “ .
Menurut saya tingkatan hubungan
pertemanan itu ada dua :
1.
Dari sisi lingkungan
2.
Dari sisi kedekatan dan kepercayaan
Dari sisi lingkungan ada yang
namanya teman rumah , teman sd , teman smp , teman sma , teman kuliah serta
teman kantor , dan banyak contoh lainnya . Kalau dari sisi kedekatan dan
kepercayaan ada yang namanya teman baik , teman curhat , sahabat dan banyak
contoh lainnya . Itu semua tergantung anda menganggap teman anda itu seperti apa
.
Tingkatan pertemanan yang umum kita
jumpai adalah sahabat . Sahabat itu kalau di definisikan banyak artiannya , tapi
kalau menurut saya pribadi sahabat itu adalah orang yang dekat dengan kita dan
di selimuti oleh kepercayaan dalam sebuah hubungan pertemanan yang lebih erat .
Mempunyai sahabat itu perlu sekali buat saya , karena tanpa sahabat saya tidak
berarti apa apa didunia ini .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar